Wartanews9.online || Surabaya – Gerbong mutasi kembali bergulir di lingkungan Polres Pelabuhan Tanjung Perak. Sejumlah pejabat utama (PJU) serta Kapolsek jajaran resmi berganti dalam upacara serah terima jabatan (sertijab) yang dipimpin langsung Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak, AKBP Wahyu Hidayat, Kamis (15/1/2026), di halaman Mapolres setempat.
Dalam sambutannya, AKBP Wahyu Hidayat menegaskan bahwa mutasi jabatan merupakan hal yang wajar dalam institusi Polri. Menurutnya, rotasi dilakukan sebagai bagian dari penyegaran organisasi sekaligus pengembangan karier personel.
“Mutasi merupakan kebutuhan organisasi untuk menjaga dinamika dan meningkatkan kinerja, sekaligus memberikan kesempatan pengembangan karier bagi anggota,” ujar AKBP Wahyu.
Beberapa posisi strategis yang mengalami pergantian di antaranya Kepala Satuan Reserse Narkoba dan Kepala Satuan Samapta. Jabatan Kasatresnarkoba yang sebelumnya diemban AKP Suparlan kini diserahterimakan kepada AKP Adik Agus Putrawan, yang sebelumnya menjabat sebagai Kanit Reskrim Polsek Waru.
Sementara itu, Kasat Samapta lama Iptu Dodik Eko Susanto mendapat penugasan baru sebagai Damki Dalmas Sipasdal Supditdalmas Ditsamapta Polda Jawa Timur. Posisi tersebut kini diisi oleh AKP Puguh Winarno, yang sebelumnya menjabat sebagai Paur Pemanalis Subbid Mulmed Bid Humas Polda Jatim.
Rotasi jabatan juga terjadi di tingkat kepolisian sektor. Kapolsek Asemrowo lama, Kompol Rahardian Bayu Trisna, dipercaya mengemban tugas baru sebagai Analis Kebijakan Pertama Bidang Tipidter Ditreskrimsus Polda Jatim dalam rangka mengikuti pendidikan Sespimen.
Sebagai penggantinya, jabatan Kapolsek Asemrowo kini diamanahkan kepada AKP Julkifli Sinaga, yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Tandes, Polrestabes Surabaya.
Pada kesempatan tersebut, AKBP Wahyu Hidayat menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada para pejabat lama atas dedikasi dan loyalitas selama bertugas di wilayah hukum Polres Pelabuhan Tanjung Perak.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada pejabat lama atas pengabdiannya. Semoga selalu diberikan kesehatan dan kesuksesan di tempat tugas yang baru,” tuturnya.
Kepada para pejabat baru, Kapolres menekankan pentingnya segera beradaptasi dengan lingkungan dan karakteristik wilayah kerja agar pelayanan kepada masyarakat dapat berjalan optimal.
“Selamat datang kepada pejabat baru. Saya berharap segera menyesuaikan diri dan melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab,” pungkas AKBP Wahyu Hidayat. (Rijal)
dibaca
