SP3KM Hadiri Syukuran HUT ke-80 Korps Marinir di Batalyon Tank Amfibi 2 Karangpilang Surabaya


Wartanews9.online || Surabaya, 15 November 2025 — Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-80 Korps Marinir TNI Angkatan Laut, Silaturahmi Putra Putri Petarung KKO Marinir (SP3KM) mendapat kehormatan untuk menghadiri acara syukuran yang digelar di Batalyon Tank Amfibi 2 Marinir, Karangpilang, Surabaya.


Ketua SP3KM, Komala Dewi, bersama sejumlah pengurus disambut hangat oleh Komandan Batalyon Tank Amfibi 2 Marinir, Letkol Marinir Hayat Tegar, M.Tr.Opsla, beserta jajaran perwira dan prajurit petarung terbaik. Kehangatan sambutan ini menjadi simbol kuatnya hubungan historis antara keluarga besar KKO Marinir dan generasi penerusnya.


Menurut Komala Dewi, berdirinya SP3KM berawal dari kedekatan antar-orang tua yang dahulu sama-sama berdinas sebagai prajurit KKO Marinir. Pertemuan yang terjadi di kediamannya akhirnya menginisiasi terbentuknya wadah bagi putra-putri Petarung KKO Marinir agar dapat saling mengenal, menjaga silaturahmi, dan menjalin kembali hubungan yang dahulu dimiliki para orang tua mereka.


Dalam kesempatan tersebut, SP3KM juga memperkenalkan diri serta bersilaturahmi dengan Komandan Batalyon beserta jajaran perwira dan prajurit. “Putra Putri Petarung KKO Marinir selalu kompak dan sangat antusias. Momen ini juga mengingatkan kami pada masa kecil ketika orang tua masih berdinas,” ujar Komala Dewi.


Acara berlanjut dengan pemotongan tumpeng oleh Ketua SP3KM yang kemudian diserahkan kepada prajurit termuda berprestasi. Suasana haru dan hangat terlihat saat penyerahan berlangsung, dengan senyum bangga dari kedua belah pihak.


Momen paling berkesan bagi anggota SP3KM adalah ketika mereka diajak berkeliling menggunakan kendaraan tempur Tank Amfibi, didampingi Komandan Batalyon, perwira, dan prajurit petarung. “Teman-teman sangat bangga dan antusias. Mengelilingi area dengan tank membuat kami bernostalgia sekaligus merasakan kebanggaan yang sama seperti orang tua kami dahulu,” tambah Komala Dewi.


Setelah berkeliling, rombongan SP3KM juga berfoto bersama di atas tank sebagai kenang-kenangan. Saat meninggalkan Batalyon Tank Amfibi 2 Marinir, para anggota SP3KM mengaku akan membagikan pengalaman penuh kebanggaan ini kepada keluarga, kerabat, serta putra-putri mereka.


Acara syukuran ini tidak hanya menjadi peringatan ulang tahun Korps Marinir yang ke-80, tetapi juga menjadi bukti eratnya ikatan lintas generasi antara para Petarung KKO Marinir dan keluarga besar mereka. (Rijal)


dibaca

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama